Pada kali terakhir diselenggarakan, Kickfest hadir di Kota Malang tahun 2019 lalu. Kini, setelah dua tahun lamanya vakum, Kickfest ke XIV kembali hadir untuk arek-arek Malang.
Kickfest kali ini digelar selama tiga hari, yaitu dari tanggal 2-4 September 2022. Acara yang berlokasi di Lapangan Rampal Kota Malang itu tidak pernah sepi pengunjung dari hari pertama sampai hari terakhir. Euforia kerinduan akan keramaian yang selalu meliputi Kickfest setiap tahunnya begitu terasa kental bahkan sampai hari terakhir.
Memiliki tagline sebagai the first Indonesian clothing festival, sudah pasti berbagai brand pakaian ternama hadir meramaikan Kickfest dengan booth–booth yang saling berjejer. Tidak lupa, berbagai musisi yang turut memeriahkan festival umum ini hadir untuk menghibur warga Malang.
Pada hari pertama, band yang menjadi performer pada Kickfest ke XIV ini ada Kingkong Milkshake, Tahu Brontak, dan Feel Koplo yang tampil mulai sekitar jam tujuh malam berturut-turut. Keseruan dan kegembiraan penonton sangat terpancar dari dokumentasi yang diunggah dalam akun Instagram resmi Kickfest. Di hari kedua dengan jam yang sama, band lain kembali mengisi panggung Louder Stage seperti Cable Car Romance, Primitive Chimpanzee, Pee Wee Gaskins, dan Semalam Suntuk. Kemudian pada hari terakhir, panggung kembali hidup oleh Dazzle, Nganchuk Crew, Iksan Skuter, dan DJ Andreanz.
Semua performer mulai tampil dari sekitar jam 7 sampai jam 10 malam dengan rundown yang tepat waktu. Hal itu tentu saja menjadi hal yang patut untuk terus dipertahankan. Terlebih dengan warga plus enam dua yang memang selalu “tepat waktu”.
Ibnu, seorang mahasiswa di Universitas Negeri Malang yang rela datang sendirian demi menyaksikan Pee Wee Gaskins, menyatakan bahwa penampilan band kesayangannya itu sangat keren dan ingin menyaksikannya lagi. Lalu, saat ditanyai pendapat pribadinya mengenai acara Kickfest ke XIV secara keseluruhan, Ibnu mengaku memberikan nilai 7.8 dari skala 1 sampai 10. Menurutnya, festival yang baru digelar kembali setelah dua tahun lamanya sejak terakhir diselenggarakan itu terlihat rapi dengan layout yang bagus. Lokasi acara yang luas dengan booth yang disusun rapi membuat festival yang ramai pengunjung itu tidak terasa ramai, meskipun pada kenyataannya sangat ramai.
Bahkan, lapangan parkir terlihat penuh sesak oleh kendaraan pribadi pengunjung yang tidak terhitung. Antrian untuk Tiket Box bagi pengunjung yang kehabisan tiket presale juga memiliki barisan antrian yang sangat panjang. Namun, antrian yang panjang tidak membuat surut semangat para pengunjung untuk kembali datang meramaikan malam minggu mereka. Berbagai jenis pengunjung mulai dari yang datang sendirian, bersama kekasih, teman-teman, bahkan keluarga, semua kalangan begitu menikmati acara ini.
Tindakan moshing juga tidak luput dilakukan oleh penonton saat Pee Wee Gaskins tampil. Bahkan, penonton yang tidak ingin terkena moshing harus pindah ke area pinggir lapangan penonton karena kegiatan tersebut semakin melebar.
Kickfest XIV Malang 2022 yang mengusung tema Come Back Louder ini begitu ramai karena sejak pandemi, dua tahun kemudian acara yang melibatkan banyak orang ini akhirnya diperbolehkan untuk digelar kembali. Meski baru saja selesai dilaksanakan, rasanya sudah tidak sabar untuk kembali menyambut Kickfest berikutnya.