Perkuliahan
Sumber foto: Republika.co.id

Ada beberapa istilah perkuliahan yang wajib kamu tahu sebagai seorang mahasiswa. Beberapa istilah ini sering diucapkan mahasiswa semasa menjalani perkuliahan. Apakah saja itu, berikut ulasannya.

KTM (Kartu Tanpa Mahasiswa)

Kartu identitas yang menandakan seseorang mahasiswa sedang menempuh pendidikan di suatu perguruan tinggi. Tujuan diberikannya Kartu Tanda Mahasiswa yaitu sebagai penanda bagi seseorang yang berstatus mahasiswa.

KRS (Kartu Rencana Studi)

Daftar mata kuliah yang akan diambil oleh mahasiswa untuk menjalankan kuliah selama satu semester. KRS sebagai rencana pengambilan mata kuliah berdasarkan jurusan yang telah diambil.

SKS (Satuan Kredit Mahasiswa)

Beban studi mahasiswa pada setiap mata kuliah. SKS merupakan takaran waktu kegiatan belajar yang dibebankan kepada mahasiswa per minggu per semester dalam proses pembelajaran melalui berbagai bentuk kegiatan. Jumlah SKS beragam pada satu mata kuliah mulai dari dua, tiga, dan empat.

- Poster Iklan -
IPK (Indeks Prestasi Kumulatif)

Semasa perkuliahan kamu akan diukur kualitasnya dengan yang nemanya IPK. Angka yang menunjukkan prestasi atau kemajuan belajar mahasiswa secara kumulatif mulai dari semester pertama sampai dengan semester akhir.

UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa)

eLmbaga kemahasiswaan tempat berkumpulnya mahasiswa yang memiliki kesamaan minat atau kegemaran, kreativitas, serta orientasi aktivitas penyaluran kegiatan ekstrakurikuler di dalam kampus.

BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa)

Organisasi mahasiswa intra kampus yang merupakan lembaga eksekutif di tingkat perguruan tinggi. BEM sendiri terbagi menjadi dua, yaitu BEM Universitas yang terdiri dari perwakilan mahasiswa di tingkat universitas dan memiliki tanggung jawab untuk mengeksekusi berbagai program kerja kampus dan BEM Fakultas yang terdiri dari perwakilan mahasiswa di tingkat fakultas dan memiliki tanggung jawab untuk mengerjakan program kerja fakultas.

NIM (Nomor Induk Mahasiswa)

Nomor yang digunakan sebagai nomor identitas mahasiswa selama masa studi berlangsung.

KHS (Kartu Hasil Studi)

Informasi atau catatan hasil studi mahasiswa untuk menunjukan nilai mata kuliah yang diperoleh pada tiap semesternya. KHS akan menampilkan nilai dari mata kuliah yang telah diambil pada KRS.

Hima (Himpunan Mahasiswa)

Organisasi mahasiswa tingkat jurusan atau program studi yang memiliki tujuan sama dengan perguruan tinggi untuk mengembangkan minat bakat mahasiswa baik di bidang akademik maupun non akademik.

Dosen PA (Dosen Pembimbing Akademik)

Jabatan fungsional bagi dosen untuk membantu mahasiswa bimbingannya dalam melaksanakan proses studi, baik akademik maupun non-akademik.

Asdos (Asisten Dosen)

Seseorang yang bertugas untuk membantu dosen. Tugas yang biasanya dilakukan meliputi kegiatan administrasi, membuat soal dan jawaban untuk mahasiswa, membantu menyusun silabus mata pelajaran, membantu mengisi kegiatan kuliah dan menggantikan dosen untuk memimpin kelas jika dosen sedang berhalangan hadir.

Siakad (Sistem Informasi Akademik)

Aplikasi berbasis web yang dirancang untuk melakukan proses pengeloaan data akademik dan data terkait lainnya, sehingga seluruh kegiatan akademik dapat terkelola menjadi informasi yang bermanfaat dalam pengelolaan manajemen perguruan tinggi, pengambilan keputusan, serta pelaporan di lingkungan perguruan tinggi yang melibatkan mahasiswa, dosen, dan petugas administrasi akademik.

UKT (Uang Kuliah Tunggal)

Biaya yang dikenakan kepada setiap mahasiswa untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Besaran UKT ditetapkan oleh pemimpin PTN untuk program diploma dan sarjana dari setiap jalur penerimaan.

Dosbim (Dosen Pembimbing)

Dosen yang memiliki tugas untuk membimbing mahasiswa dalam jangka waktu atau kegiatan tertentu. Misalnya dosen pembimbing skripsi, dosen pembimbing KKN, dosen pembimbing KKL, dan sebagainya.

KKN (Kuliah Kerja Nyata)

Suatu kegiatan perkuliahan dan kerja lapangan yang merupakan satu kesatuan dari pendidikan dan pengajaran, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat.

Kaprodi (Kepala Program Studi)

Pimpinan tertinggi dalam struktur program studi. Seorang kaprodi bertanggung jawab dalam penyelenggaraan program studi yang dipimpinnya dengan masa jabatan selama 4 tahun.

SP (Semester Pendek)

Program semester yang dilaksanakan satu kali dalam satu tahun, pada masa pergantian semester genap ke semester ganjil. Semester antara juga dikenal dengan istilah Semester Pendek, karena durasinya lebih pendek dibandingkan semester reguler pada umumnya.

- Cetak Buku dan PDF-

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here